Rabu, 21 Januari 2015

"Kamu ini terbuat dari apa?"

"Kamu ini terbuat dari apa sih? Dalam 24 jam, sepertinya banyak sekali yang bisa kamu lakukan."

Begitu lengkapnya BBM dari seorang teman kemarin siang. Awalnya saya tertawa membaca pertanyaannya itu, tapi kemudian saya benar-benar merenung. "Kamu ini terbuat dari apa sih?" Pertanyaan yang menyiratkan seolah-olah saya terbuat dari zat atau materi yang berbeda dengannya, padahal tidak.

Dalam 24 jam memang banyak sekali yang "harus" saya lakukan nyaris setiap harinya. Saya tidak tega menuliskan semuanya di sini karena saya sendiri kadang tidak percaya. Entah bagaimana, secara supernatural Sang Penjaga Alam seperti menambahkan waktu untuk saya dapat menangani semuanya. Oleh karena itu, setiap kali mendapat pertanyaan "Kok bisa semua itu tertangani", saya hanya berkelakar, "Karena aku bisa menghentikan waktu." Hehe.

Tentu saja itu hanya kelakar. Saya jelas bukan Evie, tokoh di film serial anak lawas, yang bisa menghentikan waktu hanya dengan menyatukan kedua ujung jarinya. Saya juga bukan sejenis Hiro Nakamura, tokoh favorit saya di film Heroes, yang punya kekuatan memanipulasi ruang dan waktu.

"Menghentikan waktu" yang saya maksud bukanlah dalam arti yang harfiah. Pernahkah kau merasakan ketika kau sedang menghadapi banyak pekerjaan, tetapi kau mengerjakannya dengan sedikit keluhan, penuh semangat, menganggap itu sebagai tantangan yang seru, dan tanpa kau sadari pekerjaan itu selesai bahkan lebih cepat dari yang kau perkirakan dengan hasil yang seperti yang kauharapkan? Nah, itulah maksud saya.

"Kamu ini terbuat dari apa sih?" Pertanyaannya itu kemudian saya maknai sebagai "tepukan di pundak". Tepukan seorang sahabat yang selalu menuang semangat. Jadi, hari-hari ke depan jika dia melontarkan pertanyaan yang sama, saya sudah memiliki jawabannya. "Aku terbuat dari semangat. Semangat darimu."

Terima kasih, Sahabat.

5 komentar :

  1. Seorang editor, ibu, istri, sahabat, teman penyemangat, penjahit, apa lagi ya ...

    BalasHapus
  2. Hihihi, pertanyaan aku sama Mba Dwi banget. Mba Win hebat banget sihhh manajemen waktunya, salut!

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alohaaaa
      Seneng bgt ketemu di siniii.... *peluk-peluk*
      haha

      Hapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus