#manusia.yang.terbuat.dari.semangat
"Iseng tapi niat" ikut challenge dari buku 365 Ideas of Happiness, pilih #37: membuat daftar "things I love" dan posting di blog.
Kalau sedang bad mood, penampakan saya pasti seperti orang yang kurang piknik. Hehe. Jadi challenge ini bisa saya buka sewaktu-waktu kalau sedang bad mood. Perlu mood booster untuk cepat-cepat membawa pergi si bad mood ke Neptunus dengan Perahu Kertas. #apa.sih#
"Things I love" atau mood booster saya banyak. Kalau yang satu ternyata sedang tidak mempan, bisa langsung beralih ke lainnya. ^_^
1. Minum kopi
2. Makan es krim
3. Tidur
4. Mengobrol dengan teman (dan pak suami, tentu saja) ^_^
5. Mewarnai
6. Origami
7. Tertawa lepas
8. Baca komik (Ninja Hattori kalau perlu)
9. Menonton film (bukan film horor)
10. Puasa (jiaah, tapi serius ini manjur)
Ketika menulis daftar di atas, saya tiba-tiba ingat lagu "My Favourite Things"-nya Julia Andrew di film The Sound of Music. Nah, tambah 1 daftarnya.
11. Lagu-lagu di film The Sound of Music, terutama lagu "My Favourite Things".
Ada baris yang saya suka di lagu itu:
When the dog bites, when the bee stingsPas banget dengan challenge ini. Mengingat dan menyebutkan hal-hal yang kita sukai (apalagi melakukannya) bisa mengangkat lagi mood kita yang sedang runyam, remuk, redam.
When I'm feeling sad
I simply remember my favorite things
And then I don't feel so bad
Semangat.
Tidak ada komentar :
Posting Komentar